Pesisir Barat

Riana Sari Arinal Ketua TPPKK provinsi Lampung Kunjungi Beri Bina Organisasi Di Kabupaten Pesisir Barat

Krui Pesisir Barat, (DB) – Kunjungan Kerja Ketua TP-PKK Provinsi Lampung Riana Sari Arinal Dalam Rangka Pembinaan Organisasi Di Kabupaten Pesisir Barat. GSG Selalaw Labuhan Jukung, Krui, Jum’at 22 Oktober 2021.

Dalam acara tersebut dihadiri, Sekda Kab. Pesisir Barat Ir. N. Lingga Kusuma, MP mewakili Bupati, Ketua TP-PKK, Pokja PAUD, Pokja Literasi, LKKS, dan Perwosi Hj.Septi Istiqlal, Wakil Ketua TP- PKK Ny. Yulnawati A. Zulqoini Syarif, Ketua DWP Ny. Farida Miladiya Lingga beserta anggota dan pengurusnya, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan Pelaksana di Lingkungan Pemerintah Kabupaten, Ketua PMI Kab. Pesisir Barat Edy Mukhtar, S.P beserta anggotanya, anak-anak siswa-siswi tingkat Sekolah Dasar dan Menengah, dan Ibu-ibu Lansia Se-Kabupaten Pesisir Barat.

Dalam sambutanya Ketua TP-PKK Kab. Pesisir Barat menyampaikan atas nama pribadi dan masyarakat Kabupaten Pesisir Barat mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya karena di sela- sela kesibukan ibu, dapat menyempatkan untuk Berkunjung Menyapa ke Kabupaten Pesisir Barat ini dalam rangka melaksanakan pembinaan.
Semua organisasi yang akan di bina sudah kami siapkan insyaallah kami siap menerima bimbingan dan arahan dari ibu Ketua dan rombongan, oleh karenanya bimbing kami, arahkan kami, curahkan semua ilmu/ pengalaman yang bapak/ibu miliki karena kami ini masih butuh bimbingan dan arahan dari bapak/ ibu dari Provinsi.

Dalam kegiatan ini kami juga melakukan pelayanan yaitu : pemeriksaan kesehatan lansia oleh Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Kabupaten Pesisir Barat, Donor Darah oleh PMI, sebetulnya banyak yang akan kami lakukan akan tetapi memperhatikan waktu yang sangat terbatas.
Untuk diketahui bahwa program PKK Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2021 hampir semua telah terealisasi, meskipun kita sedang di uji oleh Allah Tuhan Yang Maha Esa dengan pandemi Covid-19, akan tetapi tidak menyurutkan semangat ibu-ibu untuk melaksanakan kegiatan dengan berbagai cara, pembinaan secara daring, melaksanakan kegiatan dengan teknis tatap muka terbatas yang selalu menerapkan protokol kesehatan.

Kemudian dilanjutkan Sambutan Ketua TP-PKK Provinsi Lampung
Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa pandemi Covid-19 telah berlangsung selama hampir 2 (dua) tahun ini membawa dampak luar biasa bagi kehidupan manusia di seluruh dunia, termasuk di Provinsi Lampung.
Tetapi jika dilihat dari sudut pandang yang berbeda, ternyata ketahanan masyarakat dalam bentuk semangat bergotong royong, saling membantu dan kepedulian terhadap sesama menjadi potensi yang luar biasa untuk membantu keluarga agar mampu bertahan dari berbagai tekanan akibat pandemi ini.

Kegiatan pada hari ini mengambil tema “Gerakan Keluarga Pelopor Perubahan”, untuk mengingatkan kita semua bahwa gerakan PKK diharapkan dapat menjadi gerakan yang mampu menginisiasi perubahan kehidupan masyarakat ke arah yang lebih baik, terutama dimasa pandemi ini.

Perlu saya sampaikan bahwa TP- PKK Provinsi Lampung melaksanakan kegiatan dan pembinaan organisasi tingkat kabupaten/kota dilaksanakan secara terintegrasi dengan 7 (tujuh) organisasi lainnya yaitu :
1. Dekranasda.
2. Pokja PAUD
3. Pokja Literasi.
4. Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial.
5. Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia .
6. Yayasan Jantung Indonesia.
7. Palang Merah Indonesia.

Ketua TP-PKK Provinsi Lampung berharap dapat terjalin kerjasama antar organisasi dan memotivasi semua organisasi sebagai mitra Pemerintah untuk dapat menunjukkan kiprah dan karyanya kepada masyarakat.
Juga menyampaikan terima kasih atas peran aktif seluruh organisasi yang ada di Pesisir Barat serta dukungan penuh dari Bapak Bupati, Wakil Bupati beserta jajaran.

Di akhir Sambutannya Ketua TP-PKK Provinsi Lampung mengingatkan bahwa pandemi Covid-19 belum berakhir sehingga kita tetap harus disiplin dalam menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan lakukan vaksinasi untuk mencegah penyebaran covid-19.(Mndr)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button