Dandim 0411hadiri Panen Raya Bawang Merah di Kelurahan Ganjarasri Metro Barat
Metro,delikbuana – Dandim 0411/KM Letkol Inf Sihono,A.Md. hadir dalam kegiatan Panen Raya bawang merah yang bermitra dengan kelompok tani Mudi Asri Makmur, yang bertempat di jalan Khair Brass RT. 07 RW.2 Kelurahan Ganjarasri Metro Barat, rabu (21/12/2022).
Saat di temui Dandim 0411 Metro Sihono menjelaskan “terima kasih rekan-rekan semua jadi panen raya pada pagi hari ini adalah bentuk kerjasama TNI Angkatan Darat Kodem 0411 Kota Metro dengan kelompok tani mudi asri Makmur,”
“kita kemarin sama-sama berinisiatif untuk mengembangkan tanaman bawang merah yang notabene ini adalah salah satu produk pertanian yang menyumbang inflasi nomor 2 sesuai data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Tahun 2022, yang pertama cabe dan yang kedua adalah bawang merah,”
“Bagaimana kita bisa berkontribusi terhadap upaya untuk pencegahan inflasi ini maka kita mempunyai inisiatif yang sama, bekerja sama dengan Kodim dengan kelompok tani ini supaya inflasi yang terjadi nanti kalau memang terjadi di wilayah kota metro khususnya itu nanti bisa kita antisipasi dari awal dan alhamdulillah upaya menanam bawang ini yang sudah dilakukan,”
“hari ini adalah panen di mana usianya adalah 65 hari, Alhamdulillah dari beberapa sampel yang kita ambil tadi bisa menghasilkan yang menurut kami luar biasa satu butir bawang bisa menghasilkan 16 butir sehingga nanti tentang hasil, berapa tonsanya nanti setelah panen kita angkat bersama, kita timbang nanti rekaman-rekan bisa ikut memonitor, untuk sekarang ini luas lahan ada 3000 meter persegi atau hanya sekitar seperempat hektare, karena terkendala cuaca belum bisa kita ketahui berapa ton hasilnya,”
“kemudian kedepannya kerjasama ini akan kami lanjutkan, selain bawang mungkin ada tanaman-tanaman lain ataupun upaya-upaya lain tentang ketahanan pangan, kodim 0114 metro akan siap membantu untuk berkolaborasi berkontribusi terhadap suksesnya ketahanan pangan,” pungkasnya
Dan saat di konfirmasi terkait panen raya tersebut ketua klompok tani Mudi Asri Makmur Laswanto enggan memberikan statmentnya dan berujar tidak usah di buat berita saja. (RIKHA).