Berita TerkiniDAERAHKota Metro

AWPI DPC Kota Metro Menghadiri Pelantikan Media Online Indonesia

Kota Metro-(DB)– Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) DPC Kota Metro, menghadiri Undangan acara Pelantikan badan Pengurus Media Online Indonesia (MOI) DPC Kota Metro, di Wisma Haji Al-Khairiyah , Rabu (18/11/2020).

Pelantikan tersebut, di hadiri langsung oleh Ketua Harian Dewan Pimpinan Pusat Media Online Indonesia (DPP MOI) Siruayana Utamawan, Walikota Metro diwakilkan Kabid Kominfo Yuda, Forkopimda dan Organisasi Pers.

Dalam sambutan ,Walikota Metro diwakilkan Kabid Kominfo Yuda mengatakan ” bahwa Kami sangat Mengapresiasi Atas dilantiknya Pengurus Organisasi Media Online Indonesia (MOI) DPC Kota Metro dalam meningkatkan Kontribusi dengan Eksekutif , Legislatif dan Yudikatif serta dalam hal ini dapat Mengawasi maupun meningkatkan pembangunan yang ada di Kota Metro sebagai Kontrol Sosial dalam memberikan Informasi di masyarakat Kota Metro,”Ujarnya.

Sementara itu Ketua MOI DPC Kota Metro, Mirhan Hidayat Mengatakan “Bahwa Terima kasih untuk Rekan- Rekan semua baik dari pemerintah maupun Organisasi Pers dan LSM yang sudah menghadiri Acara Pelantikan Pengurus Media Online Indonesia DPC Kota Metro, untuk itu Kami akan Siap Berkontribusi Dengan Stakeholder yang ada di Kota Metro.

Dalam meningkatkan Persatuan dan Kesatuan Serta Bersinergi Dengan Pemerintah, Perusahaan, UMKM. Kami juga Sangat terbuka bagi Rekan-Rekan untuk bergabung bersama Kami Media Online Indonesia, dan Harapan Kami Pada Masa Pilkada Kota Metro Mari Kita jaga Agar Kota Metro Aman,Kondusif dan Tertib. Dalam hal ini Media Online Indonesia Kita ada Dimana- mana dan tidak kemana – mana kita sangat independen,” pungkasnya.

Dari Perwakilan DPC AWPI Kota Metro, Sekretaris AWPI Kota Metro, Medi Darmawan turut menghadiri acara tersebut , menyampaikan terima kasih kepada Ketua DPC MOI yang telah mengundang kami bersama rekan-rekan Organisasi AWPI dalam deklarasi, semoga kedepannya untuk selalu kompak, bersinergi, eksekutif, legislatif, yudikatif, dan semoga sukses selalu,” tutupnya medi. (Tim)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button